Kue Cucur Gula Merah Empukk dan Bersarang by Prisca Dwi
Kue Cucur Gula Merah Empukk dan Bersarang
by Prisca Dwi
Ternyata bikin cucur tuh simple asalkan kita perhatiin setiap stepnya
Aku pernah bikin ini dan bantet karena nuang adonan gula merah ke dalam terigu masih dlm keadaan panas dan ini gaboleh dilakukan ya bundaa
Akhirnya skrg berhasil bikin kue cucur pakai resepnya Bunda Aditya Damayanti bener2 enakk, empukkk, sarangnya juga keluar cantikkk huhu senangnyaaa
Cocok buat cemilan menjelang tahun baru
Bahan-bahan:
125 gr tepung beras
100 gr terigu
130 gr gula merah (sekitar 3 buah)
50 gr gula pasir
200 ml air
1 lbr daun pandan
1/4 sdt garam
Langkah:
1. Rebus gula merah, gula pasir, air, daun pandan, dan garam hingga mendidih. Lalu saring dan biarkan sampai hangat
2. Campurkan tepung beras dan terigu ke dlm wadah. Lalu tuang larutan gula mixer dgn kecepatan rendah selama 5 menit (jangan nuang larutan gula dlm keadaan masih panas)
3. Iatirahatkan adonan selama 15 menit. Lalu aduk adonan kembali menggunakan whisk
4. Panaskan secukupnya minyak pada wajan cekung (selalu aduk adonan sebelum dituang ya bund)
5. Tuang satu sendok sayur ke dalam wajan yang sudah panas, lalu siram2 bagian atas dengan minyak menggunakan spatula. Tusuk bagian tengah tengah cucur, kalau tidak ada adonan yg keluar, tandanya cucur sudah matang
6. Ini diaaa hasilnyaaa
7. Jangan memakai minyak terlalu banyak ya bund, secukupnya saja. Terus kalau mau goreng cucur harus pakai api kecil dan minyak harus udh panas ya bund supaya seratnya keluar